Pelatihan Pengembangan “Situs Pembelajaran Tak Berbayar”

100_2511Beberapa hari yang lalu, tepatnya Tgl 16, 17 Oktober dan Insya Allah akan dilanjutkan pada Tanggal 30 Oktober 2009, diadakan sebuah kegiatan yang didanai oleh LPM UNY memalui kegiatan PPM Unggulan “Pelatihan Pembuatan “Situs Pembelajaran Tak Berbayar” Menggunakan Blogware WordPress. Pelatihan diikuti oleh 30 guru Madrasah Aliayah baik Negeri maupun Swasta di lingkungan DIY yang tergabung dalam Pusat Sumber Belajar Bersama (PSBB) DIY. Melalui kegiatan ini diharapkan keterampilan guru IPA di DIY dalam hal pengembangan media pembelajaran berbasis web akan semakain meningkat.

Era teknologi informasi pada kenyataannyan menuntut guru untuk tidak hanya menjadi “konsumen” informasi, namun juga harus berperan sebagai “produsen” inormasi. Guru sudah saatnya untuk berperan sebagai penyedia informasi, khususnya bagi para siswa, melalui situs di internet. Pelatihan ini diselenggarakan juga dalam rangka untuk meningkatkan kelenturan guru dalam menghadapi era informasi seperti saat ini.

Pada sesi terakhir, peserta meminta agar Tim PPM memberikan petunjuk pengelolaan WordPress secara lebih terperinci, hal ini karena modul yang disajikan dianggap masih terlalu global. Untuk itu, melalui tulisan ini, kami lampirkan Petunjuk Teknik Pengelolaan Situs Pembelajaran Tak Berbayar menggunakan Blogware WordPress. Silakan Download  Di Sini

NB:

Karena ada  peserta yang mengkritik postingan ini, yakni fotonya kurang representatif (kurang banyak), berikut saya tampilkan slide shownya…biar lengkap.

Terimakasih atas partisipasinya…

About SabarNurohman

Saya sabar nurohman, staf pengajar di jurusan Pendidikan Fisika FMIPA UNY. Aktivitas lain di luar kampus adalah sebagai trainer, tergabung d

Posted on October 21, 2009, in Berita and tagged , , , . Bookmark the permalink. 18 Comments.

  1. Slide shownya sangat cantik untuk di tiru…
    Bravoo…

  2. wah keren pak……bagus ……

  3. Terima kasih pak Sabar, telah memberi kami ilmu yang baru untuk kami. Insyaallah bermanfaat. Terima kasih juga atas dibuatkannya petunjuk teknis.

  4. terima kasih atas ilmu yang diberikan

  5. Terimakasih ilmu ngeblognya, mudah-mudahan jadi amal, trims juga atas bimbingannya yang sabar buat tim. Wah senangnya semua kejatuhan bintang.

  6. alhamdulillah aq punya kesempatan bisa belajar worpress . ilmu baru bagiku tetapi kemaren sempat bikin aq pusing soalnya komputer ga lancar.

  7. bagus deh pelatihan ini, terimakasih.

  8. bagus deh program ini, tapi harus banyak latihan sih…

  9. Trims banget pak Sobru bagi-bagi ilmunya….Tapi gimana ya, kalau ngerjain sendiri kadang buyer….padahal saya pingiii banget bisa.

  10. buat efek bintang2 gimana pak?

    • Wah itu 2 SKS bu…kita harus punya akun di Slide.com, upload foto kita di sana, lalu embed aja di WordPress. Konsultasi ama Pak Yosi paling bisa…

  11. Asslkm.
    Wah sungguh senang dan menarik memperoleh pelatihan guru MAN di masukan dalam blog, tetapi akan lebih menarik diberikan kesan-pesan dari peserta dan foto2 tiap peserta.

  12. Selamat belajar ngeblog untuk para guru MAN

  13. banyak bintangnya malah ndak jelas…

  14. Wah sip tenan….. soale aku udah kelihatan…. he…he….

  15. Ok pak, sekarang dah tak lengkapi…sekalian pakai SlideShow…biar lengkap…Matur nuwun

  16. Fotonya kurang representatif, karena peserta banyak yang tidak kelihatan…. he….he…

Leave a reply to sitirahmatun Cancel reply